Ketum Muslimat NU Khofifah Hadiri Peresmian Graha Muslimat NU Blitar

img 20240904 wa0015

BLITAR, lintasskandal.com -Ketua Umum PP Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa, bersama tokoh agama Gus Miftah Maulana Habiburrahman atau yang dikenal sebagai Gus Miftah, menghadiri peresmian Graha Muslimat NU

di Desa Minggirsari, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Rabu (04/09/2024).

Acara tersebut dihadiri sekitar 30 ribu jamaah Muslimat NU serta sejumlah tokoh penting, termasuk KH Mudhofi, KH Ardani Ahmad, KH Muqorrobin, KH Baharuddin, dan Prof. Dr. KH Ahmad Sodiqi, SH, yang telah mewakafkan tanah untuk pembangunan Graha Muslimat NU. Serta Bupati Blitar Rini Syarifah, jajaran Forkopimda, dan Kepala OPD di lingkungan Pemkab Blitar.

img 20240904 wa0013

Khofifah Indar Parawansa, juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim. Tindakan ini mencerminkan komitmennya terhadap kesejahteraan masyarakat dan kepedulian sosial, yang merupakan bagian dari nilai-nilai yang ia junjung dalam kampanye dan kepemimpinannya.

Dalam sambutannya, Khofifah mengapresiasi sinergi dan kolaborasi yang telah terjadi di lingkungan Muslimat NU, yang menurutnya menjadi kunci sukses pembangunan Graha tersebut.

“Berhasilnya aplikasi digital IT di lingkungan Muslimat NU ini tak lain dikarenakan sinergi dan kolaborasi. Tidak ada sukses yang bisa terlahir sendirian, tapi sukses itu bisa terlahir karena ada superteam,” ujar Khofifah.

Khofifah juga menekankan pentingnya kepemimpinan yang baik dalam organisasi sebesar Muslimat NU, yang merupakan organisasi perempuan terbesar di dunia. Ia mengajak seluruh elemen NU untuk bekerja sama mencapai tujuan bersama.

“Semuanya harus saling nyengkuyung memberikan penguatan satu sama lain. Graha Muslimat NU bisa terbangun juga hasil sedekah seluruh warga Muslimat NU Blitar. Betapa untuk membangun Graha Muslimat NU ini juga hasil kerja bersama. Itulah superteam,” tegasnya.

Di tengah acara, Khofifah juga meminta restu dari jamaah Muslimat NU terkait pencalonannya kembali sebagai Gubernur Jawa Timur dalam Pilgub 2024.
Ia bersama Emil Elestianto Dardak telah terdaftar sebagai bakal calon dalam pemilihan tersebut.

Baca juga :  Kementrian PUPR Alokasikan Anggaran Rehab Sapras Milyaran Rupiah di Pamekasan dan Sampang Madura

“Nyuwun doa dan pangestu panjenengan semua, mugi Allah paring ridho Khofifah-Emil kembali memimpin Jatim di periode yang akan datang,” ucapnya penuh harapan.

Khofifah juga mengajak seluruh masyarakat untuk menyambut Pilkada Serentak 2024 dengan semangat damai dan harmonis, menekankan pentingnya proses demokrasi yang berlangsung lancar dan transparan serta memilih pemimpin yang sesuai dengan harapan dan aspirasi mereka.

Sementara itu, dalam tausiyahnya, Gus Miftah menekankan pentingnya menjaga agama sebagai penyelamat di dunia dan akhirat. Ia mengingatkan bahwa kemuliaan seseorang terletak pada agama dan akhlaknya, serta mengajak umat untuk saling membantu dan bergotong royong.

“Rasulullah SAW pernah bersabda dalam sebuah hadist, barang siapa melapangkan seorang mukmin dari satu kesusahan dunia, Allah akan melapangkannya dari salah satu kesusahan di hari kiamat. Barang siapa meringankan penderitaan seseorang, Allah akan meringankan penderitaannya di dunia dan akhirat,” kata Gus Miftah.

Acara peresmian Graha Muslimat NU tersebut, menjadi momen penting yang memperkuat komitmen organisasi, sekaligus memberikan dukungan penuh bagi Khofifah dalam upayanya kembali memimpin Jawa Timur.
Acara ini tidak hanya simbolis, tetapi juga memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta peran organisasi kemasyarakatan dalam pembangunan daerah.