Pj Bupati Pasuruan Serahkan Uang Pembinaan Peraih Medali O2SN
PASURUAN, liintasskandal.com – Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Andriyanto secara simbolis menyerahkan uang pembinaan kepada para peraih medali dalam ajang Olimpiade Olahraga Siswa (O2SN) Tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2024 di Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti. Selasa (13/8/2024).
Apresiasi tersebut diberikan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) kepada 5 atlet, diantaranya Muhammad Wildan Hakiki sebagai Juara I Cabor Pencak Silat putra jenjang SD dan menerima uang sebesar Rp 1,5 juta, Stefani Adelia, Juara 2 Cabor renang 50 meter gaya punggung putri dan Juara Harapan 3 Cabor renang Putri jenjang SMP.
Patricia Hafsyah Nugroho, Juara 2 cabor karate kata perorangan putri jenjang SD. Ahmad Yusuf Rohman, Juara 2 Cabor Atletik Putri Jenjang SD serta Mohammad Akbar Ibrahim, Juara Harapan 3 Cabor Bulu Tangkis putra jenjang SMP. Masing-masing dari mereka menerima uang pembinaan sebesar Rp 500 ribu.
Atas prestasi membanggakan tersebut, Pj Bupati Andriyanto mengucapkan selamat dan berharap agar terus meningkatkan skill olahraganya hingga di level yang jaug lebih tinggi. “Jadilah atlet yang bukan hanya membanggakan Kabupaten Pasuruan saja. Tapi juga Provinsi dan Indonesia. Selamat untuk semuanya, Bapak ikut bangga,” ungkapnya.
Sementara itu, Wildan sendiri mengaku senang setelah menerima tambahan uang pembinaan dari Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan, Shobih Asrori. “Senang sekali. Uangnya bisa buat tabungan dan beli pakaian,” ujar pelajar yang masih duduk di bangku kelas V SD itu. (usj)